Sunday, June 3, 2018

Refleksi

Vincencius
Melalui kegiatan ini, saya mendapatkan pelajaran yang sangat penting. Saya diajarkan untuk terus bersyukur kepada Tuhan karena saya diberikan berkat yang terus dapat membimbing saya dalam menjalankan keseharian saya. Masih banyak anak-anak yang sudah ditinggal oleh orang tuanya, entah itu karna masalah keluarga atau hal lain. Dengan adanya kegiatan ini mengajarkan saya untuk belajar sadar dan mensyukuri atas seluruh anugerah yang telah Tuhan berikan kepada diri saya selama ini.

Dennis
Mungkin di luar sana, banyak orang-orang yang msih memiliki orang tua tetapi perlu kita ingat bahwa ada anak-anak diluar sana yang sudah tidak memiliki orang tua dan saya merasa bahwa kita harus selalu bersyukur kepada tuhan bahwa kita masih memiliki orang tua sampai sekarang. Disana juga anak-anak sangat memahami tentang agama mereka, mereka terlihat sangat bersuka cita walaupun mereka tahu tentang kondisi mereka, dari keadaan itu pun saya juga belajar bahwa jangan sampai kita menyerah akan sesuatu walaupun kondisi kita berada di titik terendah sekalipun.

Stefanus
Dari kegiatan saya belajar untuk membantu orang - orang di sekitar dengan segala apa yang kita miliki karena masih banyak orang-orang di sekitar kita yang memerlukan bantuan.

Shafira
Melalui kegiatan ini, saya belajar untuk mensyukuri apa yang saya miliki yang sudah diberikan oleh Tuhan karena masih banyak orang disekitar kita yang kondisinya tidak seberuntung kita. Selain itu, nikmat yang diberikan Tuhan tidak hanya sebatas materi, tetapi bisa berbentuk hal lain seperti memiliki orang tua yang menyayangi, mengasihi, dan mendoakan kita yang terbaik.

Samuel
Melalui kegiatan ini , saya diajarkan untuk bersyukur atas segala hal yang saya punyai terutama orang tua karena banyak dari kita yang masih punya orang tua kita , namun banyak juga yang sudah tidak mempunyai orangtua / ditinggal keluarga sejak bayi/kecil. Dari kegiatan ini saya juga diajarkan untuk selalu mau membangun hubungan yang intim dengan Tuhan, karena jika saya melihat anak" tersebut mereka yang  mungkin sudah cape abis sekolah/kegiatan masih mau untuk membentuk relasi yang erat dengan Tuhan sebelum beristirahat malam hari.

Nafila
Melalui kegiatan ini, saya merasa harus banyak bersyukur. Dimana di luar sana, banyak anak-anak yang kurang beruntung. Meskipun ditinggal oleh orangtua sejak kecil, anak-anak ini tidak putus asa dan tetap semangat dan ceria. Pada kegiatan ini juga saya belajar untuk toleransi, berempati, dan saling menyayangi satu sama lain.

Affi
Melalui kegiatan ini, saya merasa lebih bersyukur atas nikmat dan karunia yang diberikan Allah SWT, karena tidak semua orang diberikan takdir dan rizki  yang sama sehingga semua orang menjalani kehidupan yang berbeda-beda , seperti anak panti disini yang hidup dengan keterbatasan materil dan hidup tanpa orangtua kandung tetapi tetap rukun dan mengenal tuhan mereka, pada kegiatan ini saya belajar banyak tentang toleransi dan berbagi kepada manusia tanpa memandang suku, ras, dan agama.

Dirgantara
Kegiatan ini membuat saya bersyukur saya tumbuh dengan memiliki keluarga, dan masih banyak anak-anak di luar sana yang kurang beruntung. Dalam keterbatasan, mereka pun dapat hidup dengan bahagia. Ini sangat menginspirasi saya untuk selalu bersyukur atas berkah yang Tuhan berikan untuk saya.

Leonardo
Saat saya melakukan kegiatan volunteer di panti asuhan Kasih anugerah, saya bersyukur karena saya diberikan kesempatan untuk berkumpul bersama anak-anak dari panti asuhan untuk bersama melakukan kegiatan seperti bermain bersama dan melakukan kegiatan doa bersama. Saya juga belajar untuk mengurus dan mengatur anak-anak setara kelas SD yang memiliki berbagai sifat dan perilaku yang kami harus hadapi. Saya juga bersyukur karena orang tua saya pribadi masih berada bersama saya masih mengkuliahkan saya dan menyekolahkan adik saya dan tidak pernah memasukan saya ke panti asuhan.

No comments:

Post a Comment