Sunday, June 3, 2018

Pertemuan 3 - Kegiatan 2

http://fadhilashofi.blog.binusian.org/files/2015/10/logo-binus-tfi-e1445405164471.jpg


Kelas : LA11
Nama Dosen : Agus Masrukhin
Kode Dosen : D3739
Hari : Rabu, 30 Mei 2018
Jam : 16.00 – 20.00 (Durasi : 4 Jam)
Lokasi : Panti Asuhan Kasih Anugerah (Jl. Primadona Blok Primadona No.16, RT.7/RW.5, Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat 11820)
Kehadiran Kelompok: Lengkap


Pada kegiatan terakhir ini, kami melanjutkan kegiatan mengajar kami kemarin pada pertemuan sebelumnya. Tidak ada perasaan canggung lagi dalam pertemuan. Kami belajar bahasa indonesia, dan bernyanyi bersama. Anak-anak mengikuti kegiatan dengan baik dan kami pun juga sangat senang berbagi bersama dengan mereka. Kami menggunakan media tulis untuk menyampaikan apa yang kami ajarkan.
Kami juga mengajarkan pentingnya toleransi dalam membawa perdamaian. Pentingnya saling menjaga satu sama lain dan saling menyayangi. Karena, cukup banyak anak-anak Indonesia saat ini yang minim moral dan tidak tahu mana yang baik dan mana yang buruk. Anak-anak menyimak pembelajaran yang kami sampaikan dengan cukup baik.

kegiatan belajar bahasa 1

kegiatan belajar bahasa 2
anak-anak mengikutin pembelajaran dengan baik

Setelah melakukan kegiatan belajar, kami melakukan break makan malam bersama. Kami membawakan makanan berupa nasi, ayam, dan buah-buahan. Kami membimbing anak-anak untuk menjaga kebersihan sebelum makan dengan mencuci tangan dan tidak lupa untuk berdoa.


kegiatan makan bersama
Pada sesi terakhir dari pertemuan ini kami melakukan acara foto bersama. Kami sangat berterima kasih terhadap Panti Asuhan Kasih Anugerah atas izinnya. Kami juga meminta maaf apabila ada kesalahan kata atau perilaku saat di panti. Kami belajar banyak hal dan berharap tercapainya tujuan kegiatan Character Building: Agama ini.


dari kiri: Leo, Samuel, Steffanus, Vicent, Dirga, Shafira, Dennis, Nafila, Affi

No comments:

Post a Comment